Program beasiswa "ITB Untuk Semua" tahun ini menargetkan pemberian kepada 100 mahasiswa baru. "ITB Untuk Semua" merupakan program beasiswa untuk mahasiswa baru di Institut Teknologi Bandung (ITB) yang berasal dari keluarga tidak mampu secara ekonomi.
Syarat utamanya harus lulus Program Penelusuran Minat, Bakat dan Potensi (PMBP-ITB) 2010, yakni ujian masuk ITB yang akan dilaksanakan di 14 atau 15 kota di Tanah Air pada Maret 2010.
Beasiswa "ITB Untuk Semua" tidak hanya menanggung seluruh biaya kuliah, namun juga menanggung ongkos tempat tinggal dan biaya hidup selama kuliah di Bandung. Karena itu, Beasiswa "ITB Untuk Semua" juga dinamakan Beasiswa Biaya Pendidikan Penuh dan Bantuan Biaya Hidup.
Tahun lalu, beasiswa "ITB Untuk Semua" diberikan kepada 40 mahasiswa ITB angkatan 2009 yang lulus Ujian Saringan Masuk ITB (sebanyak 27 orang) dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (13 orang). Para mahasiswa tersebut telah lolos penyaringan ketat dari 3.170 pendaftar.
Beasiswa Biaya Pendidikan Penuh dibuka bagi pelajar dari keluarga golongan ekonomi lemah yang merupakan lulusan SMA IPA (bukan ijazah persamaan) dengan tahun ijazah 2010 bagi peminat jalur ujian Sains dan Teknik.
Beasiswa juga tersedia bagi lulusan SMA IPA/IPS (bukan ijazah persamaan) tahun ijazah 2010 yang meminati jalur ujian Bisnis dan Manajemen. Khusus lulusan SMA/SMK (bukan ijazah persamaan) dengan tahun ijazah 2010 juga tersedia, yaitu melalui peminatan jalur ujian Seni Rupa dan Desain.
Tertarik? Formulir pendaftaran serta kit kelengkapan dokumen Beasiswa "ITB Untuk Semua" dapat diperoleh di sini atau download langsung di sini Informasi lengkap menyangkut "Beasiswa ITB Untuk Semua" dapat dilihat di sini. Batas waktu pengiriman dokumen pendaftaran beasiswa adalah 24 Desember 2009.
sumber: kompas.com
Friday, November 13, 2009
Siap-siap, Beasiswa "ITB Untuk Semua" 2010!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment